Persita Berada di Grup A Turnamen Pra Musim 2022
Senin, 30 Mei 2022
Share With :

Tangerang, Banten - Persita Tangerang akan berada di Grup A dalam turnamen Pra Musim 2022 yang akan dimulai 11 Juni mendatang. Dimana Pendekar Cisadane akan bermain di Stadion Manahan, Solo.

PT Liga Indonesia Baru melangsungkan undian turnamen Pra Musim 2022 di sela-sela Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS), Minggu (29/5/2022) di Bandung. 

Persis Solo sebagai tuan rumah Grup A akan menjamu Persita, PSIS Semarang, Dewa United dan juga PSS Sleman.

Manajer Persita, I Nyoman Suryantara menanggapi hasil undian turnamen pra musim 2022.

"Empat pertandingan di fase grup akan menjadi medan persiapan yang bagus bagi tim dalam menyambut musim baru Liga 1," ujarnya.

"Tentu akan ada evaluasi usai turnamen pra musim ini untuk melihat kekurangan di skuad Persita. Tapi pada intinya kami akan tampil maksimal dalam turnamen pra musim ini."

"Turnamen ini juga bisa menjadi alat dalam membangun chemistry tim dibawah Coach Vera," tutup Nyoman.

Format kompetisi turnamen pra musim ini dibuat bertahap. Dimana fase grup akan menggunakan sistem single round robin, nantinya semua laga fase grup akan digelar di kota-kota yang sudah ditunjuk yaitu Solo, Samarinda, Malang, dan Bandung.

Untuk perempat final akan tetap digelar di keempat kota tuan rumah. Di mana babak perempat final menggunakan sistem single match.

Sementara untuk babak Semifinal dan Final akan digelar dengan sistem kandang dan tandang.

Ada Banyak Hal Positif Dalam Laga Uji Coba Melawan Persikabo
Nelson Alom Resmi Bergabung dengan Persita
Next Match
STANDINGS BRI LIGA 1 2023/24
Post Team Match Point
1 Borneo FC 34 70
2 Persib 34 62
3 Bali United 34 58
4 Madura United 34 55
5 Dewa United FC 34 54
14 Persita Tangerang 34 39

Official Sponsors

Official Partners

Info Persita

Alamat

Ruko Graha Boulevard Blok B No.20, Jalan Gading Serpong, Klp. Dua, 15810, Curug Sangereng, Kelapa Dua, Tangerang, Banten 15810, Indonesia

Info Kontak Tentang

Professional Football Club based in Tangerang Regency. Playing in Liga 2 Indonesia.

Sitemap

Jalan Kelapa Puan Blok AF 1 no 1, West Pakulonan, Kelapa Dua, Tangerang Regency, Banten 15810
Jangan Sampai Terlewat ! Subscribe Newsletter PERSITA dan kamu akan mendapatkan berita terbaru tentang PERSITA dan dikirim langsung ke kotak masuk kamu!