Jardel Optimis Bisa Segera Tampil Bersama Persita
Rabu, 3 Agustus 2022
Share With :

Tangerang, Banten - Bek sayap Persita Tangerang, Mario Jardel berharap dirinya bisa tampil di pekan ketiga Liga 1 musim 2022/23 akhir pekan ini. Pendekar Cisadane sendiri akan menjamu Dewa United pada hari Minggu (7/8) di Indomilk Arena.


Jardel sendiri harus absen dalam dua laga pertama Liga 1 musim ini karena tengah dalam masa pemulihan cedera otot pahanya.


“Kondisi Saya sudah membaik, untuk saat ini Saya akan melihat dulu kondisi kaki saya di latihan bersama dengan pemain lainnya. Jika sudah ada tidak rasa sakit, Saya InsyaAllah siap untuk diturunkan pekan ini,” ujar Jardel mengenai kondisinya saat ini.


Di dua laga pertama, pelatih Alfredo Vera menurunkan Arief Setiawan di posisi bek kiri. Meski demikian Jardel percaya siapapun pemain yang diturunkan adalah yang terbaik bagi tim.


“Menurut saya Wawan (sapaan akrab Arief Setiawan) bermain baik, intinya  siapapun itu yang diturunkan oleh pelatih akan saya dukung. Karena itu demi kebaikan tim juga,” lanjutnya.


Sembari menjalani pemulihan dan penguatan, Jardel pun tak lupa untuk terus mengkonsumsi susu Indomilk.


Selain untuk memenuhi kebutuhan nutrisi sebagai pemain profesional, susu Indomilk juga mengandung protein, karbohidrat, dan lemak baik yang dibutuhkan setiap orang, baik anak-anak maupun orang dewasa. Selain itu, susu juga bisa menjadi sumber asupan vitamin B12 dan vitamin D yang cukup sulit didapatkan dari makanan lain.


Kalsium yang ada dalam susu Indomilk menjadi mineral penting yang dibutuhkan oleh setiap orang. Selain untuk menjaga kekuatan tulang dan gigi, kalsium juga diperlukan untuk mendukung kerja sistem saraf, pembekuan darah, dan kontraksi otot. 


Pada orang dewasa, kekurangan kalsium bisa menyebabkan osteomalacia dan osteoporosis.


Untuk mendapatkan varian susu Indomilk, kalian bisa membelinya DISINI.

Vera Apresiasi Semangat Juang Para Pemain Persita
Pra Tinjau Pekan 3 Liga 1: Persita vs Dewa United
Next Match
STANDINGS BRI LIGA 1 2023/24
Post Team Match Point
1 Borneo FC 33 70
2 Persib 33 62
3 Bali United 33 58
4 Madura United 33 54
5 PSIS SEMARANG 33 53
15 Persita Tangerang 33 36

Official Sponsors

Official Partners

Info Persita

Alamat

Ruko Graha Boulevard Blok B No.20, Jalan Gading Serpong, Klp. Dua, 15810, Curug Sangereng, Kelapa Dua, Tangerang, Banten 15810, Indonesia

Info Kontak Tentang

Professional Football Club based in Tangerang Regency. Playing in Liga 2 Indonesia.

Sitemap

Jalan Kelapa Puan Blok AF 1 no 1, West Pakulonan, Kelapa Dua, Tangerang Regency, Banten 15810
Jangan Sampai Terlewat ! Subscribe Newsletter PERSITA dan kamu akan mendapatkan berita terbaru tentang PERSITA dan dikirim langsung ke kotak masuk kamu!