Pendekar Penuh Tekad Untuk Raih Hasil Terbaik
Rabu, 20 Maret 2024
Share With :

Selama bulan suci Ramadan, para pemain Persita tetap menjalani latihan namun dengan dua skema yakni sore menjelang waktu berbuka dan di malam hari. Apalagi dengan lima laga tersisa yang krusial dan harus dihadapi oleh Pendekar Cisadane.


Gelandang sayap, Irsyad Maulana menyebutkan bahwa kondisi para pemain dalam keadaan baik, dimana tim sudah terbiasa dalam menjalani musim kompetisi di tengah bulan puasa.


"Saya pikir para pemain sudah terbiasa dengan suasana bulan puasa di tengah musim kompetisi. Jadi kami berlatih seperti biasa dalam menjaga kondisi tubuh," ujar pemain asal Sumatera Barat ini.


Dengan lima pertandingan tersisa dan krusial bagi Persita, Irsyad dan rekan setimnya yang lain terus fokus berlatih dengan meraih hasil maksimal di setiap pertandingan.


Yang terdekat adalah melawan tuan rumah Dewa United di pekan ke-30 pada hari Rabu (27/3) mendatang.


"Kondisi tim, semua pemain saya lihat selalu ingin memberikan yang terbaik di latihan, kerja keras demi mendapat hasil yang kita inginkan hingga akhir musim."


Sebagai pemain senior dan berpengalaman, Irsyad tak lupa selalu memberikan masukan dan berbagi cerita kepada para pemain muda yang ada di tim.


"Saya terus mengatakan kepada mereka untuk selalu bekerja keras di latihan dan juga di pertandingan. Saya juga berharap para pemain muda di tim ini bisa menjadi tumpuan tim di musim-musim berikutnya," papar Irsyad.


Sepanjang musim ini pemain berusia 30 tahun ini sudah memainkan 21 pertandingan dan mencetak masing-masing satu gol dan assist.

Empat Catatan Menarik Dalam Kemenangan Persita Atas Arema FC
Pratinjau Pekan 30 Liga 1: Dewa United vs Persita
Next Match
STANDINGS BRI LIGA 1 2023/24
Post Team Match Point
1 Borneo FC 34 70
2 Persib 34 62
3 Bali United 34 58
4 Madura United 34 55
5 Dewa United FC 34 54
14 Persita Tangerang 34 39

Official Sponsors

Official Partners

Info Persita

Alamat

Ruko Graha Boulevard Blok B No.20, Jalan Gading Serpong, Klp. Dua, 15810, Curug Sangereng, Kelapa Dua, Tangerang, Banten 15810, Indonesia

Info Kontak Tentang

Professional Football Club based in Tangerang Regency. Playing in Liga 2 Indonesia.

Sitemap

Jalan Kelapa Puan Blok AF 1 no 1, West Pakulonan, Kelapa Dua, Tangerang Regency, Banten 15810
Jangan Sampai Terlewat ! Subscribe Newsletter PERSITA dan kamu akan mendapatkan berita terbaru tentang PERSITA dan dikirim langsung ke kotak masuk kamu!